Outbond
Pendidikan
karakter diajarkan di SMK ku tercinta, pendidikan karakter penting untuk
menumbuhkan jiwa nasionalisme, jiwa kepemimpinan, dan persahabatan, tapi itu
menurut aku. Hari itu aku mengikuti kelas outbond selama 2 hari bersama
teman-temanku sejurusan ( network engineering) dan teman-teman jurusan Industri
Automation. Di situ aku n teman2 lainnya didampingi tim Progresif
dari Kota Semarang.
Mereka semua adalah mahasiswa jurusan Psikologi. Ini rahasia. -> pas ikut
outbond aku jadi ingin kuliah di jurusan psikologi karena kagum melihat
mbak-mbak n mas-mas pembimbing yg pinter banget. Tapi setelah ga ada kelas
outbond lagi, aku ga pingin masuk psikologi. Hehe :D
Itu
sekilas info aja. Aku pikir outbond itu ga menyenangkan, menghabiskan tenaga,
ga seru, hening dan garing. Tapi ternyata dugaanku salah ketika kakak-kakak
pembimbing outbond itu berhasil merebut hati para pemirsanya. Outbond itu seru
banget tau ga sih looo !!!! alay.
Sebelum
outbond aku n teman2 diajak kenalan ama mas-mas ganteng dan mbak-mbak cantik
ato pembimbing dari tim progresif. Di situ kami dibagi menjadi beberapa
kelompok dan setiap kelompok didampingi satu orang pembimbing. Kelompokku
didampingi mas Angga. Mas Angga bertubuh gemuk dan lucu, ciri-cirinya kalo lagi
seneng selalu tepuk jari telunjuk haha.. Terus kami semua menyerukan yel-yel
dari masing-masing jurusan.. kami diajak bekerja sama satu sama lain, berkompetisi
antar kelompok, diajarkan menjadi pemimpin, berwirausaha, bekerja, bebas
bercerita, berimajinasi, bercita-cita dan menyayangi orang tua. Kami di sana
bisa bersenang-senang melepas lelah di kala belajar. Biarpun outbond dimulai
jam 06.30 pagi sampe jam 5 sore, tapi kami senang sekali.
Disana
kami diajarkan menjadi pemberani seperti berbicara di muka umum sampe ada
temanku yang nangis-nangis karena takut, padahal orangnya ga nggigit. Di suruh
mencari pekerjaan sendiri di toko-toko orang dan lain-lain biarpun aku dan
temanku ga dapet upah (mungkin sesajen-nya kurang), tapi yang paling berkesan
buat aku ketika aku dan teman-teman di sugesti dan di hipnotis untuk
membayangkan sesosok ibu yang kami cintai, di aula tempat kami outbond kami
menangis bersama. Begitu mengharukan..Aku
sempat mengabadikan moment-moment kebersamaanku dan teman-teman.Ini
hasil jepretan guru-guruku tersayang.
Pengalaman outbond ini
akan selalu ku kenang dan tak terlupakan.. ohayoo…
No comments:
Post a Comment